Rogun: Timnas bola basket U-16 putra Indonesia bermental kuat

4 hours ago 2

Jakarta (ANTARA) - Manajer tim nasional (timnas) bola basket U-16 putra Indonesia Rony Gunawan, akrab disapa Rogun, menyebut skuadnya bermental kuat sehingga berhasil mengalahkan Malaysia dengan skor 67-45, pada Kualifikasi Piala Asia U-16 FIBA 2025 zona Asia Tenggara (SEABA).

Dia mengatakan, para pemain tampil luar biasa pada laga yang digelar di Bren Z Guiao Sports Complex, San Fernando, Pampanga, Filipina, Minggu, itu, dan bisa cepat beradaptasi dengan situasi yang ada setelah sempat kesulitan di kuarter ketiga pertandingan itu.

"Bagusnya, anak-anak langsung bisa bangkit di kuarter keempat. Zone defense pemain juga sangat luar bisa di kuarter itu dan Malaysia benar-benar kesulitan menghadapi pertahanan Indonesia, sehingga beberapa kali melakukan kesalahan (turnover)," kata Rogun usai pertandingan, dikutip dari keterangan resmi Perbasi yang diterima di Jakarta.

Dia melanjutkan, kemenangan itu bagus untuk meningkatkan kepercayaan diri timnas U-16 putra Indonesia karena sudah meraih dua kemenangan beruntun dalam kualifikasi tersebut.

Rogun juga mengapresiasi Benjamin Piet Hernusi dan rekan-rekannya yang mau bekerja keras sepanjang pertandingan guna memastikan kemenangan.

"Para pemain sempat bermasalah dengan full court press Malaysia saat kuarter ketiga, sehingga masih buru-buru dan melakukan turnover sebanyak 27 kali," ujar legenda bola basket tanah air itu.

Meski begitu, menurut Rogun, masih ada sejumlah perbaikan yang harus dilakukan oleh timnas.

Salah satunya adalah meningkatkan persentase keberhasilan dalam lemparan bebas (free throw).

Sebab, setiap kesempatan untuk mendulang poin harus dimaksimalkan, sehingga satu poin pun dari setiap free throw sangat berharga.

Tim nasional (timnas) bola basket u-16 putra Indonesia kembali menuai hasil positif alias menang beruntun usai menundukkan Malaysia, dalam FIBA U16 Asia Cup SEABA Qualifiers 2025, di Filipina, yang berlangsung sejak 24-30 Mei.

Benjamin Piet Hernusi tampil sebagai pemain yang mencetak angka terbanyak yakni 19 poin, dilengkapi dengan lima rebound.

Sebelumnya, skuad asuhan Abrizalt Hasibuan menang melawan Singapura dengan skor 68-47.

Mereka masih menyisakan tiga laga lagi, yakni melawan Thailand, Filipina, dan Vietnam guna merebut tiket ke babak utama Piala Asia FIBA 2025, yang diselenggarakan di Malaysia.

Pertandingan ketiga melawan Thailand pada Senin (26/5) mendatang. Selanjutnya jeda sehari dan dilanjutkan melawan Filipina serta Vietnam, masing-masing pada Rabu (28/5) dan Kamis (29/5).

Pewarta: Donny Aditra
Editor: Michael Teguh Adiputra Siahaan
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |