Pelatih Tangerang Hawks doakan yang terbaik untuk Jarred Shaw

3 days ago 2

Jakarta (ANTARA) - Pelatih Tangerang Hawks Basketball Antonius Joko Endratmo mendoakan yang terbaik untuk pebasket asing Jarred Dwayne Shaw yang terjerat kasus penyalahgunaan narkoba, sehingga kontraknya dengan klub Indonesian Basketball League (IBL) 2025 itu terpaksa berakhir.

Ia mengatakan, Shaw merupakan pemain yang berdedikasi selama membela klub, sehingga ia turut prihatin dengan kasus yang menimpa pebasket asal Amerika Serikat (AS) itu.

"Saya hanya bisa mendoakan yang terbaik buat dia (Shaw) dan dari awal secara pribadi sebagai pelatih tidak ada masalah, bahkan dia menjalani latihan dengan baik selama ini," kata pelatih yang kerap disapa Coach Joko itu saat dihubungi ANTARA di Jakarta, Kamis.

Lebih lanjut dia mengatakan, saat ini tim juga ingin fokus memikirkan langkah untuk menambal kekosongan posisi yang ditinggalkan oleh Shaw.

Baca juga: Bungkam Bali United, Adewunmi cetak "double-double" untuk Hangtuah

Sebab, selama ini center itu merupakan salah satu pemain andalan yang menjadi teman duet yang cocok bersama Stephaun Branch di sisi luar dan dalam paint area.

"Saya juga tidak mau kejadian (kasus Shaw) bisa berdampak buruk untuk performa tim," ujar dia.

Jarred Dwayne Shaw terbukti melakukan tindakan yang melanggar etika dan kedisiplinan sebagai pemain profesional, serta terbukti melanggar pasal dalam kontrak, terkait larangan terlibat pada konsumsi obat terlarang.

Dia ditangkap personel Satnarkoba Polres Bandara Soekarno-Hatta karena menerima paket yang berisi permen dengan kandungan Delta 9 THC (Tetrahydrocannabinol), yang masuk ke dalam golongan narkotika atau marijuana.

Baca juga: Manajemen Hawks putus kontrak Shaw akibat terlibat kasus narkoba

Baca juga: Junas sebut IBL masukkan Shaw sebagai "blacklist" akibat kasus narkoba

Pewarta: Donny Aditra
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |